Berita

Pokja 3 PKK Belajar Bikin Bokuter

Pokja 3 PKK Belajar Bikin Bokuter

Dalam pertemuan rutin Pokja 3 TP PKK Kel. Bandungrejosari, para kader Pokja 3 belajar membuat bolu kukus bertempat di balai RW 9, Sabtu (24/6/2023).

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Pokja 3 TP PKK Kel. Bandungrejosari Bidang Pangan tersebut bertajuk Pembuatan Bolu Kukus Karakter (Bokuter). Kegiatan dimulai sekira pukul 09.00 WIB sampai selesai.

Menghadirkan narasumber Ibu Yuli selaku Kader Pokja 3 Kelompok PKK RW 09 kegiatan diikuti
peserta yang terdiri atas pengurus Pokja 3 TP PKK Kelurahan, Kelompok PKK RW 1 – RW 9, serta para kader Pokja 3 dari masing-masing Kelompok PKK RW 1 s.d RW 13 di wilayah Kel. Bandungrejosari.

“Kegiatan ini diselenggarakan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu rumah tangga dalam berkreasi kuliner dan menambah penghasilan keluarga,” ujar Nurtingsih, Ketua Pokja 3 TP PKK Kel. Bandungrejosari.

“Para peserta diajari cara praktik pembuatan bolu kukus untuk dijual maupun untuk dikonsumsi sendiri,” lanjutnya.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan cara pembuatan dari awal hingga akhir, sampai bolu kukus karakter siap dihidangkan lengkap beserta resepnya.

“Selain lain enak, bolu ini juga lucu. Sangat menarik, terutama buat yg punya anak balita,” tutupnya.* (dmb)

Instagram : tentang Pokja 3 PKK Belajar Bikin Bokuter