Bertempat di lapangan warga RT RW 08 Janti Barat Jumat malam (02/09) berlangsung acara Rembug Warga dengan Muspika Sukun. Acara yang bertajuk Jagongan dan Silaturahim ini diselenggarakan oleh Polsek Sukun dan dihadiri oleh Danramil Sukun, Camat Sukun, Lurah Bandungrejosari dan warga RW 08 serta Tokoh masyarakat Kelurahan Bandungrejosari. Tak luput dari perhatian seluruh jajaran kunci Polsek Sukun serta anggota TNI yang juga jajaran Babinmas se Kecamatan Sukun.
Dalam narasinya Kompol Sutantyo SH yang Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Sukun menyampaikan hal ikhwal pentingnya pemakaian helm dan pengurangan pelanggaran di jalan raya. Khususnya pemakaian helm.
Disamping itu juga pembinaan keammanan serta ketertiban masyarakat yang meliputi kewaspadaan terhadap curanmor, gangguan kriminalitas, pembinaan keamanan lingkunga, serta penanganan penyalahgunaan narkoba. Beliau juga menyampaikan tentang keberadaan Bhabinkamtibmas yang baru bertugas 3 (tiga) minggu yakni Sudarsono yang menggantikan Wasito Utomo yang purna tugas.
Taklupa menyampaikan program “panic buttton”yang merupakan reaksi cepat kepolisian terhadap gangguan keamanan lingkungan. Beliau sampaikan bahwa keberadaan “panic button”ini sudah mendapatkan rangking ke tiga di kementrian sebagai layanan cepat tanggap.
Dalam keluhan yang disampaikan warga, tercetus 3 permasalahan
- Ibu Valentin dari RT07 tentang gangguan kertiban parkir salah satu perusahaan farmasi yang mengganggu perjalanan warga. Untuk hal ini Kapolsek langsung kenginstruksikan kanit lantas untuk mengecek di lapangan,
- Dodik Utomo yang mantan RW 08, menyampaikan agar acara ini bisa dilanjutkan dengan blusukan. Hal ini untuk meningkatkan rasa aman warga dan silaturahim dengan kepolisian khususnya yang ada di Sukun. Untuk hal ini kapolsek menyampaikan kepada jajarannya agar bisa mengatur jadual tentu saj atidak bisa setiap bulan. Mengingat cukup banyaknya tugas.
- Alfandi, yang juga Ketua RW 08 yang menginginkan adanya pengurangan kecelakaan di tikungan janti barat. Untuk hal yang satu ini bukan tanggung jawab kepolisian namun Sinas Perhubungan . Dan kapolsek beerjanji akan berkomunikasi dengan Kanit Lantas dan jajaran Polresta Malang untuk bisa menginformasikan hal ini kepada Dinas Perhubungan. Namun beberapa operasi di titik pada ruas jalan ini sudah dilakukan.
- Berkaitan dengan permasalahan sinergi pembinaan keamanan, keteriban dan ketentraman di masyarakat, Sudaryanto SPd – selaku Sekretaris Kecamatan yang pernah dinas di Satuan Polisi Pamong Praja- juga mengingatkan akan pentingnya Pos Keamanan Lingkungan (Poskamling).Keberadaan pos ini dan eksistensi perlindungan masyarakat juga diharapkan mendapatkan perhatian.